ALIANSI WARTAWAN INDONESIA

Sabtu, 02 Maret 2013

PESTA LAMPION GKJW NGORO


Salah satu Wisata Religi Icon Kota Jombang


Gegap gempita pelaksanaan pesta Natal di Gereja Kristen Jawi Wetan ( GKJW ) Ngoro Jombang Jawa Timur, yang di meriahkan dengan pesta lampion berjalan arak – arakan keliling kota kecamatan Ngoro dengan di iringi atraksi barongsay, 26 Desember 2012 yang di berangkatkat dari depan GKJW oleh Wakil Bupati Jombang Bapak Wijdjono Soeparno.

Sebuah kebanggaan tersendiri bagi Kota Jombang, dengan terlaksananya pesta natal di GKJW Ngoro tersebut menuangkan citra baik serta menumbuhkan rasa bangga terhadap Ragam budaya, nuansa keakraban serta kerukunan beragama yang erat kaitannya dengan kebersamaan membangun Kota Jombang dari segala sisi. Pesta lampion yang di hadiri oleh Wakil Bupati Jombang, Camat Ngoro, Kapolres Jombang, Kapolsek Ngoro dan anggota dari Kodim dan Koramil wilayah Jombang tersebut memberikan energi tersendiri terhadap pelaksanaan pesta lampion sehingga mampu menumpahkan seluruh masyarakat Ngoro dan sekitarnya untuk keluar rumah bahkan turun ke jalan – jalan walaupun malam hujan terus mengguyurnya, mereka rela ber basah – basah demi menyaksikan pesta lampion yang ber arak – arakan keliling Kota kecamatan Ngoro, selain arak – arakan lampion dengan barongsay acara tersebut juga di meriahkan dengan pagelaran wayang kulit semalam suntuk oleh Ki Dalang Sareh dari Kuwik Bareng Jombang dengan cerita “wahyu makutho romo”.

Menurut Wakil Bupati Jombang Bapak Wijdjono Soeparno kepada amunisi, pesta lampion seperti di GKJW ini adalah salah satu icon wisata religi di kota Jombang, dimana perayaan ini merupakan salah satu budaya yang belum ada di belahan kota di seluruh Indonesia, yang di kemas secara apik dan memberi warna sinergi terhadap ragam kepercayaan yang ada di Kota Jombang. maka itu dalam pelaksanaan pesta lampion ini juga melibatkan beberapa elemen masyarakat dari berbagai kalangan yaitu di antaranya adalah turut sertanya Banser dari Kota Jombang yang sebanyak 30 personil yang membantu kelangsungan pesta, aparatur pemerintahan, tokoh – tokoh masyarakat dan lain sebagainya yang turut hadir dalam acara tersebut, menurut Bapak Pendeta Dr. Soepriono.

Sebuah harapan besar dengan terlaksananya pesta lampion ini dapat menjadi motivasi membangun bersama Kota Jombang yang lebih maju dengan karakter budayanya yang menarik perhatian publik. 

















Tidak ada komentar:

Posting Komentar